Mengapa Syirik Itu Adalah Dosa Yang Paling Besar (1)

Karena syirik adalah menyerupakan Allah dengan makhlukNya. Karena lawan dari adil (menempatkan sesuatu pada tempatnya) adalah zhalim, maka ketahuilah bahwa syirik adalah kezhaliman yang paling besar. Barangsiapa yang berbuat kesyirikan, maka dia telah menempatkan ibadah kepada yang bukan tempatnya, dan telah memberikan sesuatu kepada yang sama sekali tidak berhak untuk menerimanya. Itulah mengapa syirik itu adalah kezhaliman yang paling besar.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

إِنَّ الشِّرْكَ لَظُلْمٌ عَظِيمٌ

“Sungguh kesyirikan adalah benar-benar kezhaliman yang besar.” (QS. Luqman, 13)

(Untaian faidah dari Kitaabut-Tauhiid lil-Fauzaan)

Leave a Comment

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *